Tingkatkan Keamanan  Ketertiban KPLP dan KAMTIB Lakukan Pendekatan Secara Persuasif kepada Warga Binaan Lapas Sampit

 Tingkatkan Keamanan Ketertiban KPLP dan KAMTIB Lakukan Pendekatan Secara Persuasif kepada Warga Binaan Lapas Sampit 1

Sampit – Sebagai upaya dalam rangka pecegahan gangguan keamanan dan ketertiban(kamtib) yang terjadi didalam lapas, maka perlu dilakukan deteksi dini terkait pencegahan gangguan kamtib oleh KPLP dan KAMTIB yaitu dengan cara melakukan pendekatan secara persuasif melalui kontrol blok kamar hunian secara rutin, Jumat (03/11)

Pendekatan secara persuasif yang dilakukan Ka.KPLP (Erikjon Sitohang) dilakukan dengan komunikasi khusus bertujuan untuk mempengaruhi sikap, pendapat dan perilaku seorang warga binaan pemasyarakatan baik secara verbal ataupun nonverbal. Agar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dapat menerima dan mengikuti ajakan himbauan yang di maksud, Khususnya himbauan mengenai Hak, Kewajiban dan Larangan seorang WBP.

Peningkatan Keamanan dan Ketertiban di Lapas Sampit adalah bentuk tindak lanjut dari surat yang dikirim Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Tengah disampaikan guna mencegah terjadinyan gangguan keamanan dan ketertiban dilapas, salah satu hal yang dilakukan KPLP dan KAMTIB dilapas sampit adalah melakukan deteksi dini, peringatan dini dan cegah dini dengan melakukan pendekatan secara persuasif kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Sampit.

Selain itu Lapas Sampit telah melakukan Penggeledahan secara rutin ataupun insdentil dan melakukan tes urine secara acak kepada warga binaan dalam rangka melakukan peningkatan keamanan dan ketertiban di lapas. Serta menghimbau dan memberikan penguatan  kepada petugas pengamanan agar profesional dan berintegritas dalam pelaksanaan tugas.

Ka.Lapas juga turut mendukung upaya yang di lakukan KPLP dan KAMTIB. “Kami akan terus lakukan pendekatan secara persuasif kepada Warga Binaan Pemasyarakatan mengajak mereka untuk mematuhi segala larangan dan terus melaksanakan kewajiban serta saling menjaga Lapas Kelas IIB Sampit ini agar tercipta kondisi yang aman dan kondusif”, ucap Meldy Putera.

Tingkatkan Keamanan Ketertiban KPLP dan KAMTIB Lakukan Pendekatan Secara Persuasif kepada Warga Binaan Lapas Sampit 2

Tingkatkan Keamanan Ketertiban KPLP dan KAMTIB Lakukan Pendekatan Secara Persuasif kepada Warga Binaan Lapas Sampit 3

Kontributor Humas Lapas Sampit

#kemenkumhamkalteng

#hendraekaputra

Lapas Kelas IIB Sampit

logo besar kuning
 
LAPAS KELAS IIB SAMPIT
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TENGAH

Identitas satker

Jalan Lembaga No. 1 Sampit
0531-21019

Email Kehumasan
lp.sampit@kemenkumham.go.id

Email Aduan
lp.sampit@kemenkumham.go.id

Hari ini22
Kemarin292
Minggu ini22
Bulan ini5586
Total 34122

20-05-2024