Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit Ikuti Sosialisasi Permenkumham Nomor 25 Tahun 2023 Tentang Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM) Melalui Daring

SOSIALISASI P2HAM 1

Dalam Rangka Peningkatan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM), Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit mengikuti kegiatan Sosialisasi Permenkumham Nomor 25 Tahun 2023 Tentang Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM), Rabu (24/1). Kegiatan ini diselenggarakan secara virtual oleh Direktorat Diseminasi dan Penguatan Hak Asasi Manusia, Direktorat Jenderal Hak Asasi Manusia Kemenkumham RI dan diikuti oleh Operator P2HAM Lapas Kelas IIB Sampit mewakili Kalapas.

Direktur Diseminasi dan Penguatan Hak Asasi Manusia (HAM), Gusti Ayu P. Suwardani, dalam sosialisasi ini menjelaskan materi terkait pelaksanaan P2HAM diantaranya adalah prinsip HAM, tujuan P2HAM, tahapan pelaksanaan P2HAM, dan lain sebagainya. Beliau juga menyampaikan 3 (tiga) kriteria dan indikator penilaian P2HAM bagi Unit Kerja antara lain ketersediaan aksesibilitas, sarana prasarana dan sumber daya manusia atau petugas.

Kegiatan Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan publik yang diselenggarakan di Kemenkumham RI dan mampu memberikan layanan yang adil sesuai kebutuhan bagi semua elemen masyarakat sebagai penerima layanan, termasuk masyarakat dari kelompok rentan yaitu wanita hamil dan menyusui, anak, lanjut usia dan penyandang disabilitas.

Kalapas Sampit berharap melalui kegiatan sosialisasi ini dapat memberikan arahan dan petunjuk mengenai mekanisme pelaksanaan P2HAM yang harus dilakukan pada setiap tahapan serta target atau sasaran yang harus dicapai. “Kami berharap melalui Sosialisasi pelaksanaan Permenkumam tentang P2HAM ini dapat memberikan arahan bagi Lapas Sampit dalam pemenuhan kriteria dan indikator P2HAM sehingga dapat meningkatkan kualitas pelaksanaan pelayanan publik yang berbasis HAM di Lapas Sampit”, tutupnya.

SOSIALISASI P2HAM 2

SOSIALISASI P2HAM 3

Kontributor Humas Lapas Sampit.

#kemenkumhamri

#kemenkumhamkalteng

#kanwilkemenkumhamkalteng

#hendraekaputra

#KumhamPastiBisa

#BanggaMelayaniBangsa

@kemenkumhamri

@yasonna.laoly

@ditjenpas

@kemenkumhamkalteng

@kanwilkemenkumhamkalteng

@divisipemasyarakatankalteng

Lapas Kelas IIB Sampit

logo besar kuning
 
LAPAS KELAS IIB SAMPIT
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TENGAH

Identitas satker

Jalan Lembaga No. 1 Sampit
0531-21019

Email Kehumasan
lp.sampit@kemenkumham.go.id

Email Aduan
lp.sampit@kemenkumham.go.id

Hari ini71
Kemarin292
Minggu ini71
Bulan ini5635
Total 34171

20-05-2024