LAPAS SAMPIT KANWIL KEMENKUMHAM KALTENG GELAR LOMBA ADZAN

 LAPAS SAMPIT KANWIL KEMENKUMHAM KALTENG GELAR LOMBA ADZAN 1

Sampit - Sebagai rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan dan Hari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Ke-78, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah melaksanakan kegiatan perlombaan Adzan bagi para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Sabtu (12/08).

"Setelah tiga hari perlombaan ini dilaksanakan, tibalah hari ini memasuki babak final yang diikuti oleh lima orang peserta dan dalam pelaksanaan perlombaan ini digelar di Masjid At-Taubah Lapas Sampit," ucap Gandung selaku Kepala Sub.Seksi Registrasi dan Bimkemas.

Sementara itu Kalapas Sampit (Agung Supriyanto) yang menyaksikan langsung perlombaan ini merasa bangga atas kemampuan para WBP dalam mengikuti perlombaan ini. "Kalian juara semua, namun dalam setiap peombaan harus ditentukan pemenangnya, selamat berlomba dan saya yakin kalian bisa," pesannya.

Dalam kesempatan kali ini, Kalapas Sampit juga mengucapkan terima kasih atas kinerja seluruh panitia sehingga terselenggaranya kegiatan perlombaan ini hingga memasuki babak final pada hari ini.

 

 LAPAS SAMPIT KANWIL KEMENKUMHAM KALTENG GELAR LOMBA ADZAN 2

 LAPAS SAMPIT KANWIL KEMENKUMHAM KALTENG GELAR LOMBA ADZAN 3

Kontributor Humas Lapas Sampit

#kemenkumhamkalteng

#hendraekaputra

Lapas Kelas IIB Sampit

logo besar kuning
 
LAPAS KELAS IIB SAMPIT
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TENGAH

Identitas satker

Jalan Lembaga No. 1 Sampit
0531-21019

Email Kehumasan
lp.sampit@kemenkumham.go.id

Email Aduan
lp.sampit@kemenkumham.go.id

Hari ini51
Kemarin292
Minggu ini51
Bulan ini5615
Total 34151

20-05-2024